Pemahaman Mindset: Bagaimana Menghasilkan Uang dari Blog?
Satu hal penting disaat kamu ingin memulai sesuatu adalah memahami terlebih
dulu bagaimana cara kerjanya. Sama halnya dengan kasus ngeblog dapat duit. Kita
harus paham dulu kenapa ngeblog itu bisa dapat duit, dari mana asalnya dan
sebagainya. Jawabannya: Kebanyakan blogger itu bisa menghasilkan uang karena ikut
program Google Adsense.
Cara kerjanya, kita menaruh iklan di blog kita melalui program tersebut. Jika ada
pengunjung yang meng-klik iklan itu, maka kita dapat komisi. Sesederhana itu. Nah,
sekarang pertanyaannya, bagaimana membuat blog supaya banyak pengunjung?
Bagaimana mendapatkan komisi yang besar? Tentu semua ini butuh proses yang
panjang, butuh keberanian buat mencoba dan harus tekun. Di modul ini saya tidak
akan memberi tutorialnya, tetapi lebih menekankan pada strateginya. Kenapa?
Simpel, apa yang saya lakukan belum tentu akan berhasil jika kamu lakukan pula.
Intinya, yang terpenting itu prinsip bukan teknik. Paham? Secara garis besar, cara
menghasilkan uang lewat Google Adsense adalah: Riset tema » Buat blog sesuai tema » Isi
blog dengan artikel » Optimasi! Simpel, bukan? Ya, langkah di atas adalah garis besar
ngeblog dapat duit.
STEP-BY-STEP NGEBLOG
DAPAT DUIT.
Buat kamu yang ingin serius menghasilkan uang dari blog, maka panduan ini
jangan dilewatkan. Baca dengan teliti atau bahkan catat di buku catatanmu supaya
kamu ingat. Siap-siap pusing kepala, soalnya bakal ada penjelasan yang njelimet.
Tapi kamu tak perlu khawatir. Asal paham strateginya, itu akan memudahkan
kamu ketika praktek di depan laptop/komputer kesayangan. Oke, langsung saja di
bawah ini akan saya jelaskan bagaimana step-by-step menghasilkan uang dari blog.
Langkah ini bisa dibilang langkah paling utama. Mungkin kamu sudah pernah mendengar apa itu riset.
Riset penting dilakukan karena sebagai pondasi utama. Perusahaan besar pun
sering melakukan riset market di awal pendiriannya. Begitu juga ketika kamu
ingin membuat blog. Saran saya, jangan asal membuat blog. Risetlah terlebih dulu
apa tema dan kata kunci yang tepat.
Supaya kamu tidak kesulitan nantinya jika ingin mendapatkan pengunjung blog dalam jumlah
besar. Dalam dunia blogging, riset dilakukan untuk mengetahui tema dan kata kunci
apa saja yang sedang populer di masyarakat. Supaya apa? Supaya blog kita mudah dijangkau oleh
masyarakat, baik itu lewat search engine atau jejaring sosial. Intinya, riset tema dan
kata kunci itu sangat penting dilakukan.
Lalu, bagaimana cara melakukan riset sebelum membuat blog? Yuk mari kita simak ulasannya berikut
ini. Langkah pertama: Coba kamu pikirkan tentang hobi atau minat kamu. Apabila kamu hobi berpenampilan
nyecis, maka kamu bisa menentukan tema fashion. Atau, kamu suka berwisata?
Kalau iya, kamu bisa buat blog bertemakan wisata. “Fan, kenapa memilih tema sesuai hobi dan
minat?” Sederhana, apa kamu akan betah jika melakukan sesuatu hal secara
terus menerus untuk kegiatan yang tidak kamu sukai? Tentu tidak, bukan? Itulah
alasannya, kenapa harus sesuai hobi & minat.
Supaya kamu betah ketika ngeblog, menulis artikel setiap harinya. Banyak
blogger pemula yang merasa sangat bosan ketika harus mengisi artikel di blognya.
Itu karena mereka tidak memilih tema blog yang sesuai dengan hobi dan minat mereka. Langkah kedua: Setelah
riset tema selesai, selanjutnya kamu harus melakukan riset kata kunci. Kata kunci
inilah yang akan digunakan buat menulis artikel untuk mengisi konten blog kamu.
Bagaimana cara riset kata kunci dengan mudah dan cepat? Cukup mudah, tapi saya
tidak akan menjelaskan tutorialnya. Biar teman saya bernama Mas Sugeng yang
memberi tutorial. Penjelasannya bisa kamu lihat di: http://www.mas-sugeng.com/2014/09/cara-jitu-riset-keyword-atau-kata-kunci.html
Sekarang kamu berada di tahapan awal ngeblog dapat duit. Ketika kamu sudah pegang asetnya yaitu riset tema dan kata kunci, maka saya yakin langkah selanjutnya akan lebih mudah dilalui. Yups, sekarang kita belajar tentang membangun blog. Dalam tahapan ini, kamu harus memiliki akun GMail. Kamu bisa mendaftarkan diri di https://mail.google.com kemudian isi data diri yang diperlukan. Caranya? Kunjungi alamat itu dan ikuti petunjuk. Setting bahasanya ke bahasa Indonesia biar paham.
Setelah membuat akun GMail, selanjutnya kunjungi https://www.blogger.com
untuk langkah membuat blog. Ketika meng-klik alamat itu, kamu akan dibawa ke
sebuah halaman untuk registrasi. Ikuti saja petunjuknya supaya kamu paham langkah2 nya. Nanti kamu
akan dibawa ke sebuah halaman yang bernama dashboard.
Di halaman inilah seorang blogger beraktivitas merawat blognya. Mulai dari mengisi
artikel, mengatur tampilan, memasang slot iklan, atau bahkan membuat blog baru lagi. Sampai di sini, kamu
jangan apa-apakan dulu dashboard-nya. Biarkan begitu saja, dan coba perhatikan lagi
panduan ini. Langkah berikutnya adalah mengetahui hal apa saja yang harus dipegang
prinsipnya ketika ingin membuat sebuah blog yang bagus.
Sederet faktor yang
membuat blog kamu bagus dan punya peluang besar untuk menghasilkan uang
adalah:
Penamaan judul blog: Pastikan judul blog kamu mengandung kata kunci
yang sudah kamu analisis di tahap awal tadi. Ini dilakukan supaya pengunjung
mudah mengenali blog kamu. Blog yang bagaimana, membahas tentang apa, dsb.
Penggunaan alamat blog: Buatlah alamat blog yang sesuai dengan kata
kunci. Semisal blog kamu membahas tentang fashion muslim, maka buat alamat seperti ini:
fesyenmuslim.blogspot.com. Alasannya? Sama seperti penamaan judul blog.
Pemilihan tampilan blog: Jangan gunakan tampilan default dari
dashboard. Saya sarankan untuk menggunakan tampilan (template) dari desainer yang profesional. Rekomendasi
dari saya, gunakan template dari Arlina Design. Kamu bisa berkunjung di:
http://arlinadesign.blogspot.com/search/label/Template
Penataan widget blog: Jangan melulu mempercantik tampilan blog dengan memasang widget tidak berguna. Seperti misalnya widget jam, kalender, musik dan lain-lain. Cukup pasang widget berikut: Popular post, Label, Arsip. Keempat hal penting di atas harus kamu pegang selalu. Ketika ingin membuat blog baru maka pertimbangkan keempat hal tadi. Sekarang kamu balik lagi ke dashboard, dan praktekkan keempat hal tersebut. Selamat bereksperimen!
#3: Mengisi Blog dengan Artikel Berkualitas
Blog sudah dibuat & tampilan sudah rapi, what’s next? Langkah berikutnya adalah mengisi blog kamu dengan artikel yang berkualitas. Artinya, artikel kamu enak dibaca, mudah dipahami & solutif. Terpenting, artikel kamu bukan hasil copy-paste.
Untuk panduan bagaimana cara menulis artikel yang unik dengan mudah silakan simak terlebih dahulu Jurus jitu memilih judul postingan blog dengan cepat Dalam tahapan ini, kamu hanya perlu menulis artikel sesuai dengan daftar kata kunci yang telah kamu dapat dari step riset keyword tadi. Kamu bisa menambahkan gambar atau video di dalam artikel. Caranya kamu bisa eksperimen di dashboard ya
#4: Optimasi Blog Kamu dengan SEO
SEO atau search engine optimization adalah metode paling ampun buat mendatangkan pengunjung
ke blog kita. Cara kerjanya adalah kita melakukan optimasi SEO dengan harapan blog kita bisa
nangkring di halaman satu Google.
Tujuan utama SEO adalah mengupayakan supaya blog kita memiliki kredibilitas yang bagus di mata Google. Sehingga mereka tidak segan untuk menampilkan blog kita di halaman satu Google. Jika sudah halaman satu, peluang kita akan semakin besar. Secara garis besar, SEO dibagi menjadi 2 (dua) jenis. Yaitu SEO on page dan SEO off page.
SEO on page adalah teknik SEO yang fokus pada struktur blog atau HTML. Sedangkan SEO off page
adalah teknik SEO yang fokus pada backlink dari situs lain. Keduanya memiliki
pengaruh yang signifikan terhadap blog kita. Seorang blogger butuh usaha ekstra keras
untuk bisa menerapkan teknik tersebut. Tapi jika kamu tahu prinsipnya, semua itu
bukanlah perkara sulit. Yups, prinsip itu memang penting.
Dalam tahap ini, saya akan memberi panduan praktis kepada kamu. Panduan
yang menjelaskan apa saja faktor dalam SEO dan bagaimana penerapannya. Simak
baik-baik dengan konsentrasi tinggi, bila perlu baca berkali-kali sampai paham.
Membuat Artikel sesuai Kaidah SEO on Page
Jumlah kata per artikel minimal 300 kata: Biasakan untuk mengetik artikel kamu di MS Word. Nah di
pojok kiri bawah tertera keterangan berapa kata artikel yang kamu tulis.
Usahakan minimal 300 kata, ini syarat utama agar SEO friendly. Penamaan judul artikel:
Buat judul yang mengandung kata kunci hasil riset.
Atau jika perlu samakan saja dengan kata kunci tersebut. Judul yang mengandung kata kunci
akan lebih disukai Google sehingga sudah SEO friendly. Pemberian deskripsi
artikel: Berilah deskripsi pada artikel kamu di kolom yang tersedia. Deskripsi ini
bisa berupa gambaran yang terdiri atas maksimal 140 karakter (seperti
Twitter).
Deksripsi juga harus mengandung kata kunci. Penempatan kata kunci: Sisipkan kata kunci
hasil riset di paragraf pertama artikel kamu. Tidak perlu diulang-ulang, cukup
letakkan di awal paragraf pertama. Supaya kata kunci yang kamu bidik bisa diindeks Google dengan
cepat. Image ALT: Ketika kamu menambahkan gambar ke artikel, jangan lupa untuk menambahkan kata kunci.
Caranya klik gambar yang sudah kamu insert ke artikel, kemudian pilih “Properties” lalu
isi kata kunci di kolom yang tersedia.
Menerapkan Teknik SEO off Page
Untuk tahapan ini sengaja tidak saya buatkan panduannya karena memang tidak
ada rumus pasti. Tetapi ada kunci di mana kamu bisa mempelajarinya dengan
mudah. Kamu harus tahu apa itu backlink dan bagaimana mencari backlink. Kamu bisa searching di
Google untuk belajar tentang apa itu backlink dan bagaimana cara mencarinya. Selebihnya,
satu-satunya cara agar kamu bisa paham detil lewat panduan saya adalah dengan
bertemu langsung dan diskusi bersama.
PAHAMI DAN PRAKTEK!
Selesai sudah kamu membaca panduan praktis ngeblog dapat duit. Singkat,
padat, jelas. Mungkin itu yang bisa mewakilkan gambaran modul ini. Dan di penutup
ini saya akan berbagi kunci sukses dibalik usaha membangun blog yang bagus. Kunci sukses pertama
adalah tekun. Anda harus tekun menerapkan seluruh tutorial dalam modul ini.
Karena apa? Orang tekun mengalahkan orang pintar. Ketekunan akan membuat kamu
semakin paham dan menguasai apa yang kamu pelajari. Kunci sukses kedua
adalah fokus. Fokuslah pada satu bidang saat membangun blog. Seperti misalnya pada
pemilihan tema, kamu harus fokus di bidang yang kamu suka. Oiya, saya sarankan,
fokuslah mempelajari modul ini ya, bukan artikel lain di internet. Kedua kunci sukses
tersebut akan membawa kamu pada kesuksesan.
Sukses menjadi blogger berpenghasilan. Kamu tidak perlu lagi minta uang jajan ke orangtua
karena sudah bisa mendulang uang sendiri, secara mandiri dengan bisnis Google
Adsense.